Saat ini banyak sekali produk-produk yang menggunakan strategi marketing untuk membuat pangsa pasar, namun bisa dibilang hanya bagus diawal alias ada embel-embelnya, misalkan jika kita ingin mendapatkan bonus yang ditawarkan kita mesti beli ini atau itu, mesti regist dulu atau lainnya. Nah ada satu hal yang membuat saya jengkel, yakni paket unlimited internet.Hampir semua provider yang menyediakan paket internet unlimited tidak sepenuhnya full unlimited (tanpa ada batas/kuota).
Service provider yang menyediakan internet dengan membuat kata-kata / label unlimited di depannya hanyalah diracik untuk menarik pelanggan sebanyak-banyaknya alias bisa dibilang 'boong' dan menurut saya tidak sepenuh hati dalam memberikan layanan.
Sebagai contoh dan pengalaman, saya membeli paket unlimited internet basic seharga Rp 49.000,- untuk satu bulan. Saat pertama pemakaian memang terasa lancar dan stabil, tidak ada gangguan jaringan atau hal lainnya. Namun setelah beberapa hari dan minggu kecepatan menurun diiringi pemberitahuan lewat sms yang kurang lebih berbunyi seperti ini : "paket internet kamu sudah mencapai 500MB & kecepatan akan berkurang. Gunakan *** **os*** untuk lebih cepat". Jelas hal ini membuat saya kecewa dan kecewa.
Begitu pula dengan tempat hiburan, akan banyak penawaran dan promo yang menjanjikan. Namun itu hanya sebatas tagline saja atau asyik di awalnya dan pada akhirnya harus merogoh kocek juga. Hari gini loh mana ada yang gratis. Bonus dan diskon pasti akan ada keterangan "syarat dan ketentuan berlaku" dan sebelum itu pasti ada simbol (*). Senjata ini terbukti meningkatkan jumlah konsumen.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar